Microphone (mic) atau mikrofon adalah alat yang paling dibutuhkan dalam berbagai acara kecil maupun besar.
Mic adalah alat yang mengubah dari gelombang suara menjadi getaran listrik sinyal analog di mana hasil pengolahan suara bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Setelah menjadi getaran listrik sinyal analog, proses pengolahan suara masih terjadi dengan power amplifier.
Pada berbagai perangkat elektronik, mic adalah salah satu komponen yang dibutuhkan.
Tidak hanya untuk penggunaan tunggal di berbagai acara, mic adalah alat yang juga ada pada perangkat komunikasi, seperti radio, perekam suara, televisi, walkie talkie, ponsel, alat bantu pendengaran, telepon dan lainnya.
Mic juga tidak terlepas dari masalah saat digunakan, salah satunya adalah mic yang nyetrum.
Berikut ini adalah sejumlah penyebab mic nyetrum yang perlu diketahui dan diwaspadai oleh penggunanya.
1. Korsleting pada Kabel dan Saklar
Adanya masalah pada kabel serta saklar bisa menjadi salah satu sebab mic mudah nyetrum.
Seperti halnya penyebab TV nyetrum saat disentuh yang bisa berkaitan dengan masalah kabel, mic pun demikian.
Kabel yang terkelupas lalu menempel pada bodi amplifier bisa menjadi alasan mengapa mic nyetrum.
Selain itu, saklar on/off juga berisiko rusak akibat paparan panas yang melelehkan bagian tersebut.
Mic dapat menyetrum dan ikut rusak apabila bagian-bagian mic terkena pengaruhnya.
2. Masalah Komponen Perangkat
Mic bisa nyetrum karena adanya masalah atau kerusakan pada komponen tertentu pada perangkat yang dilengkapi mic.
Kerusakan komponen lain berpotensi memengaruhi mic, terutama jika letak komponen yang bermasalah ada di dekat mic.
Kerusakan tersebut dapat berkaitan dengan kesalahan listrik sehingga bagian dalam perangkat tidak lagi berfungsi dengan baik.
3. Kebocoran Arus Listrik
Seperti alat elektronik lainnya, bila mic nyetrum, kemungkinan besar hal ini disebabkan oleh kebocoran arus listrik atau trafo.
Paparan panas yang terlampau intens dan sering terhadap isolator pemisah antara gulungan primer dan sekunder pada trafo bisa menyebabkan kebocoran arus listrik.
Untuk mengatasi secara benar, lakukan pengecekan lebih dulu pada bagian trafo dan melihat bagian mana kebocoran terjadi.
Pengecekan tersebut bisa dilakukan menggunakan avometer, yakni alat pengukur arus, hambatan dan tegangan listrik.
Bila kebocoran arus listrik terjadi, maka mengganti trafo dengan yang baru adalah salah satu solusi yang tepat.
Penyelesaian dapat disesuaikan dengan penyebab mic nyetrum, namun biasanya pemberian ground atau isolator adalah penanganan ketika alat elektronik menyetrum.
0 Komentar untuk "3 Penyebab Mic Nyetrum Paling Umum"